Selamat Datang Di BLOG Media Berita Online dari Kota Malang. Selengkapnya baca di www.malangnews.com

Tuesday, August 2, 2011

Peningkatan Skill Jukir - Malang News

MALANG- Memasuki awal pelaksanaan bulan puasa Ramadhan 2011, Dinas Perhubungan akan mengawasi dan mengevaluasi sikap dan kedisiplinan para juru parkir (jukir) di lapangan. Karena itu dalam waktu dekat, dishub akan mengadakan pelatihan kepada para jukir di Kota Malang. Hal ini disampaikan Kepala Dishub Kota Malang, M.Yusuf, saat ditemui usai mengikuti rapat paripurna di kantor DPRD Kota Malang, Senin (1/8/2011). M.Yusuf mengatakan bahwa saat ini di Kota Malang terdapat sekitar 2000 jukir. Dalam pelatihan yang rencananya akan dilaksanakan pada bulan Agustus ini, tidak mungkin semua jukir ikut pelatihan bersama. Karena itu pelatihan akan dilakukan dalam dua gelombang. “Untuk pelatihan pertama, kami akan mengikutkan sekitar 1000 jukir. Sedangkan sisanya akan diikutkan pada gelombang berikutnya,”jelas M.Yusuf.

Dalam gelombang pertama, dishub akan mengutamakan jukir yang berada di jalur-jalur utama. Selain itu jukir yang mengatur perparkiran di tempat-tempat keramaian utama juga akan didahulukan mengikuti pelatihan. Tempat keramaian itu seperti kawasan pecinan maupun Pasar Besar Malang.
Dengan adanya program ini diharapkan akan terjadi perubahan pada sikap dan kemampuan para jukir Kota Malang. Baik itu dalam hal wawasan, skill, maupun kedisiplinan. Ini untuk menghindari adanya keluhan para pengguna jalan terhadap para jukir nakal. Karena sering ada laporan dari masyarakat bahwa ketika datang dan memarkir kendaraan tidak ada petugas parkir. Namun ketika hendak meninggalkan lokasi tiba-tiba dimintai uang parkir oleh orang yang mengaku jukir.
“Dengan mengikuti pelatihan ini maka bisa menghilangkan adanya sikap nakal jukir. Selain itu wawasan mereka juga akan bertambah termasuk skill dalam mengolah area parkir,”tambah Yusuf.

Related Posts with Thumbnails
Get This 4 Column Template Here
Get More Templates Here